Bawaslu Halsel Gelar Apel Siaga Pengawasan Pemilu Serentak Tahun 2024  

Bawaslu Halsel saat mengelar kegiatan Apel Siaga Pengawasan Pemilu Serentak Tahun 2024 di Halaman Kantor Bawaslu Halmahera Selatan jl. Karet Putih TuguPala Desa Kampung Makian, Selasa, (14/06/2022) 

HALSEL – Dalam Rangka dimulainya Tahapan Pemilu dan Persiapan Pengawasan Pemilu Serentak Tahun 2024. Bawaslu Halsel Gelar Kegiatan “ Apel Siaga Pengawasan Pemilu Serentak Tahun 2024 “, dilaksanakan di Halaman Kantor Bawaslu Halmahera Selatan. Selasa, (14/06/2022) jl. Karet Putih TuguPala Desa Kampung Makian

Pada Pelaksanaan Apel hadir Ketua Ramlan bersama Anggota Bawaslu Halsel, Asmaen Jamel, Kahal Yasim, Rais Kahar dan Koordinator Sekretariat Bawaslu Halsel Kamil Muis serta staf Pegawai di Lingkungan Sekretariat Bawaslu Halsel.

Penyelenggaraan Apel Siaga, Ketua Bawaslu Halsel Asman Jamel sebagai Pembina Apel. Asman Jamle dalam Arahannya menyampaikan bahwa pelaksanaan Apel Siaga Pengawasan Pemilu Serentak Tahun 2024 dilakukan dalam rangka dimulainya Tahapan Pemilu dan Persiapan Pengawasan Pemilu Serentak Tahun 2024.

“ Hal ini juga di tegaskan juga dalam Instruksi Apel Siaga Pengawasan Pemilu Serentak Tahun 2024 Nomor 0644/PM/K1/06/2022 yang ditandatangani oleh Ketua Bawaslu RI. Untuk mengikuti Apel Siaga yang diselenggarakan terpusat di Bawaslu RI secara serentak di Kantor Bawaslu masing-masing dengan Peserta seluruh Jajaran Bawaslu Provinsi dan Bawaslu Kabupaten/Kota “ Ungka Asman.

Apel pengawasan tahapan dilaksanakan pada tanggal 14 Juni 2022, digelar dikantor Bawaslu Halsel jl. KaretPutih TuguPala Desa Kampung Makian ini berjalan Khitmad.

“Melalui apel siaga pengawasan ini pertanda bahwa serine pengawasan telah dimulai. untuk itu diharapkan peran aktif seluruh jajaran sekretariat dalam menyiapkan hal hal teknis yang berkaitan dengan tugas dan wewenang Bawaslu dalam melakukan tahapan pengawasan pemilu serentak,” harapnya. Selain itu, asman menyampaikan sebagai langkah pencegahan Bawaslu akan mengeluarkan himbauan terkait netralitas ASN dalam pelaksanaan pemilu serentak tahun 2024.

Baca Juga:  Jelang Pilkada Halsel, KPU Gelar Apel Gerakan Coklit Serentak

(PN/Hms)

Editor : Sahmar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *