Hasil Rapid Test Kaban PKAD Halsel Non Reaktif 

Kaban Keuangan Halsel Aswin Adam saat melakukan Rapid test pertama di Lab Kesda kota Ternate (foto,win)

HALSEL – Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Halsel, Aswin Adam sudah dua kali telah melakukan Rapid Test di kota Ternate, yang pertama dua minggu lalu dan Senin (15/6/2020) tadi. Hasilnya, Kaban keuangan Halsel ini dinyatakan non reaktif atau negatif.

Rapid Test itu dilakukan Aswin bersama keluarganya demi menjaga kesehatan dan keselamatan guna mencegah penyebaran Covid 19 juga mengikuti instruksi ketua Gugus tugas Covid 19 Halsel, Bahrain Kasuba.

Selain Kaban Keuangan Halsel, informasi yang diterima wartawan sedikitnya 10 pejabat lainnya di Halsel juga telah melakukan tes yang sama. Namun hasilnya be tes kepada 10 pejabat itu belum keluar.

Kaban BPKAD Halsel Aswin Adam mengaku sudah dua kali dia dan keluarganya melakuan Rapid Test dan hasilnya non reaktif.

“Alhamdulilah dua kali tes hasilnya kami sekelurga non reaktif,” kata Aswin, tadi

Aswin bahkan meminta agar semua masyarakat harus sadar dan paham kalau ada kontak dengan orang yang sudah dinyatakan positif COVID-19 datang kepada petugas kesehatan agar dilakukan Rapid Test.

“Ayo Kita lawan COVID-19 secara bersama sama,” pinta Aswin

(bz)

Baca Juga:  Tidak Berfungsi, KNPI Minta Wakil Bupati Undur Diri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *