Kahar: Panwaslu Desa Ujung Tombak Kehormatan Bawaslu

ketua Bawaslu Halsel, Kahar Yasim (kemeja lengan panjang. foto hums)

HALSEL – Ketua Bawaslu Halsel Kahar Yasim menghadiri Rapat Koordinasi (rakor) dalam upaya mengoptimalkan fungsi pengawasan pada jajaran Pengawas desa atau Pengawas Pemilu Lapangan (PPL) se Kecamatan Gane Barat Utara (Garut).

Kahar mengatakan, kegiatan Rakor untuk mengoptimalkan fungsi pengawasan pada jajaran Pengawas Pemilu Lapangan (PPL) dalam melakukan persiapan pengawasan pemutakhiran data dan penyusunan daftar pemilih (PPDP) pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) tanggal 9 Desember 2020 nanti.

Dihadapan Panwaslu desa, Kahar lebih menekankan Panwas desa agar fokus pada data dan elemen data seperti pemilih meninggal,pindah,tidak dikenali serta pemilih pemula, pensiunan TNI/Polri yang telah pensiun dan masyarakat pemilih yang berubah status menjadi TNI/Polri.

“Nah, panwas desa pada saat PPDP atau melakukan pencoklitan pada tanggal 15 Juli – 13 agustus sesuai ketentuan jadwal PKPU, Panwas Desa harus focus pada data data tersebut,” harap Kahar, pada Rakor yang dilaksanakan Minggu (5/7/20) kemain bertempat di gedung pertemuan di desa Dolik.

Ia berharap panwas desa hingga kecamatan harus punya visi dan misi yang sama. Pengawas Pemilu harus punya strategi pencegahan dan pengawasan. Termasuk penindakan pelanggaran. Panwas harus punya keberanian melakukan proses penegakan hukum untuk memberikan kepastian hukum kepada public.

“Sebagai penyelenggara pemilihan, ada standar yang harus kita patuhi. Jati diri seorang pengawas harus terbangun, terinternalisasi dalam diri kita. Ini penting dipahami dan diaktualisasikan,” tegas Kahar

Baca Juga:  KPU Malut Gelar Rapat Koordinasi Penyusunan DPK dan DPTb

Dia bilang ada dua hal penting yang harus dijaga sebagai penyelenggara, pertama adalah  Profesionalisme dan kedua adalah Integritas, integritas adalah sesuatu yang dicita citakan dan dilaksanakan. Jangan lain dari hati jangan lain pula yang keluar. Kurang profesional masih bisa dilatih akan tetapi integritas rusak maka tidak ada lagi obatnya.

“Kalian kalian semua adalah ujung Tombak Kehormatan Bawaslu, jadi tolong kita jaga bersama agar terciptanya Pilkada Halsel yang jujur dan adil.” pungkasnya

(hums/pn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *