Dua Proyek Puluhan Miliyar RSUD Labuha Belum Selesai Dikerjakan

Tampak sejumlah orang sedang sibuk bekerja di lokasi proyek. Ada juga yang bekerja memoles penutup kaca

DPRD Halsel On The Spoot ke Lokasi

Menanggapi lambatnya pekerjaan dua gedung itu, Ketua Komisi I DPRD Halmahera Selatan Sagaf H Taha, dalam waktu dekat bersama jajaran bakal turun ke lokasi proyek guna mamastikan langsung proses pekerjaan di RSUD.

“Komisi satu akan melakukan on the spoot ke lokasi pembangunan yang belum selesai,” tegas Ketua Komisi I DPRD Halsel, Sagaf H Taha saat diwawancarai wartawan tadi.

Baca Juga:  Luar Biasa, Bawaslu Halsel Sabet Penghargaan Keterbukaan Informasi

Sagaf bilang, pihaknya akan tegas dengan masalah proyek. Dia juga akan mempertanyakan kepada pihak RSUD apa kendalanya yang menyebabkan keterlambatan pekerjaan.

“Dalam waktu dekat ini saya dan teman teman komisi I akan memantau langsung pekerjaaan kedua proyek disana,” tegasnya lagi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *